INFO-TARGET.COM | BOGOR – Pada hari ini, PAUD Kanaya yang berlokasi di Kampung Duhur RT 02 RW 08 Desa Pasir Jaya, Cigombong, Bogor, Jawa Barat, mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan untuk ibu dan anak. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan di bulan November, yang diperingati sebagai Bulan Cinta Kasih, dan menyambut akhir semester pertama di bulan Desember.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ratu Tria selaku owner Kanaya Kusuma Bangsa Pendidikan Usia Dini, serta HJ. R. Komariah, SKM., M.KES., dan DGR. Maryani, MH., MM. Dalam sambutannya, Ratu Tria menjelaskan tujuan utama dari acara ini. “Kami ingin memastikan tidak hanya kesehatan anak-anak yang menjadi perhatian, tetapi juga kesehatan ibu mereka. Sebab, ibu yang sehat akan menciptakan anak-anak yang sehat pula,” ujarnya.
Adapun pemeriksaan yang dilakukan meliputi pemeriksaan gigi bagi anak-anak, edukasi mengenai cara menggosok gigi yang benar, dan waktu yang tepat untuk melakukannya. Para orang tua juga dilibatkan untuk memahami pentingnya menjaga kesehatan gigi anak sejak dini.
Sementara itu, untuk para ibu, pemeriksaan mencakup pengecekan tekanan darah, konsultasi terkait kesehatan reproduksi, serta keluhan-keluhan seperti nyeri sendi dan darah tinggi. Dalam acara ini, pihak penyelenggara juga menyediakan vitamin hormonal dan vitamin tambahan secara gratis sebagai bentuk dukungan terhadap kesehatan ibu.
“Kami berharap melalui kegiatan ini tercipta lingkungan yang sehat, di mana anak-anak, ibu-ibu, dan masyarakat secara keseluruhan dapat menikmati kualitas hidup yang lebih baik,” tambah Ratu Tria.
Selain pemeriksaan kesehatan, PAUD Kanaya juga mengadakan kegiatan apresiasi untuk anak-anak dengan tingkat kehadiran tertinggi di setiap harinya. Hadiah diberikan untuk meningkatkan semangat mereka dalam belajar.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para orang tua yang hadir. Mereka merasa terbantu dengan adanya pemeriksaan kesehatan gratis dan edukasi yang diberikan, baik untuk anak-anak maupun diri mereka sendiri. PAUD Kanaya berkomitmen untuk terus mendukung kesehatan dan pendidikan anak usia dini, sebagai bagian dari upaya menciptakan generasi yang sehat dan cerdas. (*)
Reporter : Aten