ANAK TERLEMMPAR DARI BUS MABES TNI AD DI TOL JORR, BEGINI KRONOLOGINYA YANG MENGEJUTKAN

INFO-TARGET.COM | JAKARTA – Sebuah insiden mengejutkan terjadi di Tol JORR ruas Joglo Ciledug–Veteran Bintaro, Jakarta Selatan. Seorang anak kecil tiba-tiba terlempar keluar dari bus bertuliskan “Mabes TNI AD” saat kendaraan itu tengah melaju di lajur tiga KM 12 A.

Momen dramatis itu sempat terekam kamera dan diunggah akun Threads @eni.santoso72. Dalam video, terlihat jelas sang anak jatuh dari sisi kanan bus, yang saat itu melaju cukup kencang.

Kepala Satuan PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Dhanar Dono Vernandhie, membenarkan kejadian ini. “Benar, telah terjadi peristiwa anak kecil terjatuh dari bus bertuliskan Mabes AD,” ujarnya, Selasa (1/7/2025).

Menurut laporan awal, bus tersebut berangkat dari arah Meruya menuju Ciledug. Tanpa diduga, anak tersebut terjatuh dari pintu bagian belakang kanan bus saat berada di titik KM 12 A.

Seorang pengemudi yang berada di belakang bus langsung bereaksi cepat. Ia menghentikan kendaraannya, lalu menolong bocah tersebut. Sang istri, Eni, menceritakan peristiwa menegangkan itu melalui akun media sosialnya.

“Suami saya langsung menggendong anak itu dan membawanya masuk ke mobil. Anak itu menangis terus. Di bagian keningnya tampak luka gores, meski tidak mengeluarkan darah,” tulis Eni.

Saat berupaya menyusul bus yang diduga ditumpangi keluarga bocah itu, mereka melihat sekelompok orang berjalan di pinggir tol, tampak seperti sedang mencari sesuatu.

“Meski kami tidak tahu pasti, kami yakin itu rombongan dari bus dan anak itu akan aman,” tambahnya.

Pihak TNI AD pun angkat bicara. Kasubdispenum Dispenad, Kolonel Mujahidin, menjelaskan bahwa bus tersebut adalah kendaraan dukungan untuk keperluan takziah anggota TNI dan keluarganya ke wilayah Bogor.

Dijelaskan pula, anak tersebut duduk dekat pintu darurat. Diduga karena tidak memahami sistem keamanan, pintu itu terbuka dan mengakibatkan sang anak terjatuh.

“Pengemudi bus segera berhenti. Syukurlah, anak itu tidak mengalami luka serius, hanya lecet ringan,” ujar Mujahidin, dikutip dari Kompas.com.

Pihak kepolisian kini masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, termasuk menelusuri identitas pengemudi bus serta memastikan penyebab terbukanya pintu darurat tersebut.

(@ji-MIT)

Array
Related posts
error: Content is protected !!