SEKDA SUKABUMI TERIMA KUNJUNGAN KERJA KEPALA BNNK BAHAS PENYESUAIAN PERBUP

INFO-TARGET.COM | SUKABUMISekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, S.H., M.M., menerima kunjungan kerja dari Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sukabumi, AKBP Yuhernawa, bersama jajarannya. Pertemuan berlangsung di Pendopo Sukabumi pada Selasa (22/04/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk membahas permintaan penyesuaian terhadap nomenklatur Peraturan Bupati (Perbup) tahun 2021, yang berkaitan dengan Petunjuk Teknis Pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2020. Peraturan tersebut mengatur upaya pencegahan serta pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika serta prekursor narkotika di wilayah Kabupaten Sukabumi.
Melalui pertemuan ini, diharapkan terjalin sinergi yang lebih kuat antara pemerintah daerah dan BNNK Sukabumi dalam mempercepat penanganan permasalahan narkoba.

Tim.Red

Array
Related posts
error: Content is protected !!