PEMBANGUNAN KANTOR DESA CISURAT KEMBALI DILANJUTKAN, WARGA ANTUSIAS SAMBUT KEMAJUAN

INFO-TARGET.COM | SUMEDANG – Proyek pembangunan Kantor Desa Cisurat yang sempat tertunda kini kembali dilanjutkan. Pengerjaan susulan ini dilakukan setelah sebelumnya terkendala oleh keterbatasan anggaran. Saat ini, proses rehabilitasi gedung desa berjalan dengan cukup signifikan, menunjukkan komitmen Pemerintah Desa dalam meningkatkan kualitas fasilitas pelayanan publik.

Pembangunan ini bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025 sebesar Rp 85.105.000,- dengan fokus pada pengerjaan paket keramik. Lokasi kegiatan berada di Desa Cisurat dan pelaksanaan proyek dipercayakan kepada Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) desa setempat.

Warga antusias dengan adanya pembangunan ini (Doc. info-target.com).

Gotong royong menjadi kunci sukses percepatan pembangunan ini. Kepala Desa Cisurat, Ibu Daryumah, terjun langsung mengawasi jalannya pekerjaan bersama perangkat desa, BPD, serta para ketua RT dan RW. Masyarakat turut berpartisipasi aktif melalui kerja bakti, terutama dalam pengecoran lantai jalan rambat beton yang menjadi akses penting bagi pelayanan desa.

Antusiasme warga pun terlihat jelas. Mereka berharap kantor desa yang baru dapat segera rampung agar pelayanan terhadap masyarakat bisa lebih optimal dan nyaman.

Keterlibatan masyarakat menjadi bukti bahwa pembangunan ini bukan hanya urusan pemerintah, tetapi juga hasil kolaborasi warga demi kemajuan bersama.

Pemerintah Desa Cisurat menjadikan pembangunan infrastruktur sebagai prioritas utama, termasuk peningkatan aksesibilitas dan konektivitas antar wilayah desa.

Pembangunan kantor desa ini menjadi bukti nyata keseriusan pemerintah dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik, terlebih setelah dua kali pergantian kepala desa sebelumnya belum mampu menyelesaikannya.

“Sekarang kami bisa melihat perubahan nyata, pembangunan berjalan dengan baik dan masyarakat juga dilibatkan langsung. Kami sangat senang,” ujar salah satu warga kepada media.

Di bawah kepemimpinan Ibu Daryumah, pembangunan kantor desa bukan sekadar proyek fisik semata, melainkan juga bentuk investasi strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Desa Cisurat. Kantor desa yang kokoh dan representatif menjadi simbol kesiapan desa dalam menatap masa depan yang lebih cerah.

Kbr. Sdng, Hendriawan

Array
Related posts
error: Content is protected !!